5 Destinasi Wisata Terpopuler di Amerika Serikat

Jumat, 01 Agustus 2014

Ketika merencanakan liburan di Amerika Serikat, adakalanya saya pusing. Seperti halnya Indonesia, negara ini begitu luas dan memiliki daya tarik wisata yang berbeda beda tiap statenya. Wisata alam, budaya, sejarah, hingga wisata khas metropolitan semuanya ada.

Saya pribadi tak mengejar destinasi wisata favorit ataupun melihat tren wisata apa yang sedang digandrungi. Contohnya ketika teman teman saya jalan jalan ke Chicago yang masuk dalam jajaran 3 kota bergengsi, saya nggak mupeng tuh. Begitu juga ketika yang lain pada ngunjungi Mickey Mouse di rumahnya di Disneyland, saya biasa biasa aja. Mungkin kalau ada yang pergi liat Aurora di Alaska, baru saya sirik tanda tak mampu.

Biasanya pertimbangan saya memilih sebuah destinasi tergantung dengan apa yang ingin saya lihat/lakukan, budget, ketersediaan publik transportasi, akomodasi, dan destinasi yang memadai dan ramah bagi wisatawan kantong cekak seperti saya.

Pas ngelihat rating atraksi wisata yang populer di Amerika Serikat berdasarkan majalah Travel+Leisure di tahun 2012, ternyata top 5 tempat atraksi yang paling banyak menyedot wisatawannya [kebetulan] telah saya kunjungi. Beberapa atraksi wisata sebenarnya awalnya ditujukan untuk kepentingan publik yang kemudian lambat laun pamornya meningkat dan akhirnya masuk dalam "Places to visit" selama di Negeri Paman Sam. Apa saja itu? mari kita lihat di bawah ini :

1. Times square, New York City
Pengunjung tahunan : 41,900,000

Times Square New York City
Times Square New York City yang dibangun pada tahun 1992 memang bertujuan untuk dijadikan icon pusat bisnis dan entertainment. Di sinilah manusia tumpah ruah bercampur aduk antara penduduk lokal dalam kesibukannya bekerja hingga wisatawan dari segala penjuru dunia yang tengelam dalam euforia metropolitan. Neon neon raksasa dan video iklan menerangi kawasan yang besarnya kurang lebih hanya 5 blok ini tanpa kenal waktu. Puncak kepadatannya adalah ketika malam tahun baru. Walaupun digempur suhu yang bisa anjlok hingga di bawah nol derajat, tetapi orang orang tetap bersabar dan berdesakan menyambut pergantian tahun sambil diiringi musik dari penyanyi beken dan tiupan terompet yang memekakkan telinga.

Saya sebagai gadis kampung rasanya yah kok tidak cocok lama lama di Times Square. Banyaknya manusia yang minim interaksi berjalan cepat dan kaku seperti dikejar kejar waktu. Harga harga apapun disini menjadi  namun tetap saja tak mengurungkan niat para pembeli seperti halnya dapat dilihat panjangnya antrian penjualan tiket diskon untuk menonton broadway. Tak mau kalah, problematika sosial pun dapat dilihat kentara dari para pengemis yang menunggu belas kasihan pengunjung yang lewat. Para pedagang hotdog, koran, souvenir dalam gerobaknya berlomba mengais dolar bersama para street performance.  Itulah Times Square.

2.  Central Park, New York City
Pengunjung Tahunan : 40,000,000

Central Park View
Central Park merupakan oase untuk melarikan diri dari hingar bingar Times Square. Dengan luas 341 hektar, taman kota yang dibuka sepanjang tahun ini telah ada sejak 160 tahun silam ini menjadi tempat favorit masyarakatn untuk berolahraga sambil menikmati alam hijau yang masih segar. Apalagi letaknya yang berada di tengah pemukiman elit - Manhattan- menjadikannya tempat singah sambil menghilangkan penat atau bisa juga mampir ke Central Park Zoo untuk memberi makan singa laut dan pinguin di dalamnya.

3. Union Station, Washington, D.C
Pengunjung Tahunan  : 36,500,000

Union Station
Union Station merupakan pusat transportasi penghubung di Washington ,D.C. Di sini tidak hanya menyediakan subway, tetapi Union Station juga terhubung dengan pangkalan bus seperti Grayhound atau Megabus di lantai paling atasnya. Lalu ada juga di lantar dasarnya terdapat terminal kereta api AMTRAK. Tak heran kan kenapa tempat ini cukup padat?

Sebagai ibukota dari Amerika Serikat, DC lebih ramah tidak seperti New York. Dibandingkan berjubelan di subway bawah tanah New York yang terkadang berbau khas seperti pesing ataupun ganja. Di Union Statiom, untungnya hal ini tidak tampak. Kebersihannya patut diacungi jempol ditambah dengan arsitektur Union Station yang cukup unik. berasa di film ih!

4. Las Vegas Strip, Las Vegas - Nevada
Pengunjung Tahunan : 29,500,000

Las Vegas Sign
Las Vegas yang sering muncul di TV itu adalah sebuah kawasan yang bernama Las Vegas Strip yang berupa jajaran hotel hotel yang dilengkapi kasinonya. Semakin berdosa kota ini, makin banyak pula pengunjung yang ingin ke sini. Untuk menjelajahi Las Vegas Strip, dibutuhkan satu hari penuh untuk menyusuri semua hotel sambil melihat replika Piramida, patung Liberty, menara Eifel atau menaiki Gondola di Venetian.

5. Grand Central Terminal, New York City
Pengunjung Tahunan : 21,600,000

Grand Central Terminal - New York City
Beribu ribu orang tiap harinya mengunjungi Grand Central Terminal New York City yang dibuka pada tahun 1871 tetapi bukan untuk naik subway melainkan melihat kemegahan lobbynya yang sering jadi setting film fiulm Hollywood. Grand Central Terminal sekarang juga telah berekspansi menjadi pusat retail dan dining. Bagi yang ingin tahu lebih lanjut mengenai bangunan bersejarah ini dapat mendaftar ikut tur gratisnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Wisata © 2011 | Designed by Interline Cruises, in collaboration with Interline Discounts, Travel Tips and Movie Tickets