Yang harus dihindari di Bandara

Senin, 02 Juni 2014

Ronal Reagan Washington DC Airport
Semakin terjangkaunya harga tiket pesawat terbang serta gaya hidup traveling menjadikan bandara sebagai tempat yang tidak asing lagi. Manusia hilir mudik dengan berbagai tujuan dan karakter. Terkadang di beberapa bandara, ketika penumpangnya sudah banyak banget saya malah jadi beribet apalagi ditambah dengan pelayanan atau fasilitas yang tidak mengalami kemajuan atau penambahan. Ngantri security check atau check-in lama, boarding lama, hingga ke toilet pun lama dan ngantri. Eh becek pula disertai tidak adanya tisu toilet.

Maka lengkaplah sudah bandara sebagai tempat umum. Se-umum-umunya marilah kita menjaga bandara agar tetap terasa nyaman bagi kita para pengguna dengan selalu tidak melakukan hal hal di bawah ini :

1.Menggunakan high heels
Jalan jalan itu memang kelihatannya keren tapi sebenarnya justru melelahkan. Jadi simpanlah dulu high heels anda untuk ke club malam ini. Memang sih ini kemabali lagi kepada pilihan si wanitanya. Kalaupun mau pakai jangan lebih dari 5 cm deh, kan gak lucu kalo lagi ngejar pesawat, harus lari dengan high heels. Saya suka merasa kasihan melihatnya. Belum lagi kalau bandaranya berukuran besar, pasti deh kecapekan berjalan dari terminal ke terminal dan setelah itu langsung mengistirahatkan kakinya dengan melepas high heelsnya dan ngeloyor bertelanjang kaki. Urgh! Selain itu, di tokyo narita airport ada larangan memakai high heel tinggi dengan haknya yang tipis banget karena ketika naik eskalator dikhawatirkan tersangkut.

2. Membawa barang lebih dari yang tak bisa dibawa
Kalau memang bawaanya banyak masukin bagasi donk, kalo nggak beli bag yang gede sedikit untuk bisa letakkan semua barang disana. Saya suka risih kalau bawaan sudah lebih dari 3. Satu tangan memegang jaket, satu tangan memegang makanan/minuman, satu backpack di pundak, satu lagi tas tangan menyamping di badan dan masih juga jari asik bermain handphone.

3. Tidak menjaga kebersihan dan keharuman
Walaupun harus transit berhari hari di bandara, tidak ada alasan tidak bisa menjaga kebersihan dan keharuman. Ada toilet dan air paling nggak bisa lap lap muka, ketiak, badan seadanya atau menggunakan tisu basah. Suka sebel kalau terbang dengan pesawat pagi, terus tetangga sebelah baunya masih bau iler atau belum sempat mandi dan gosok gigi. Eew! Selalulah bawa alat alat personal hygiene sendiri terlebih jika tahu akan menghabiskan lebih dari setengah hari di airport.

4. Berpakaian berlebihan
Iya sih kan mau foto foto di airport terus upload di FB, check-in di path dan kasih tau seluruh dunia di Instagram biar keren, tetapi selalu utamakan kenyamanan. Di airport di USA, orang sini suka sekali hanya pakai celana pendek dan kaos oblong ketika bepergian mungkin berasa seperti mau pergi bobo di pesawat. Jika tidak sekalian mereka berpakaian business suit karena begitu mendarat bakal langsung kerja.

5. Ribut
Bandara merupakan tempat yang unik karena di sinilah segala perasaan bisa ditemukan. Perasaan bahagia karena sebentar lagi akan menorehkan cap di paspor hijaunya atau malah perasaan seperti dunia berakhir ketika harus pindah dari suatu negara atau merelakan kekasih tercinta pergi tak tahu kapan pulangnya. Biasanya saya sendiri suka menyendiri merenungi perjalanan yang akan sebentar lagi saya jalani. Nah kalau liat ada anak kecil yang bermain terlalu heboh, menjerit atau nanggis tidak berhenti dan tidak tahu kemana orang tuanya pasti bisa bikin saya senewen. Mendingan minggir deh.

6. Merokok
Sebagai anti perokok, saya paling sering melihat orang masih banyak merokok tepatnya di samping tanda dilarang merokok dan sedihnya kebanyakan dapat dijumpai di bandara Indonesia :(

7. Buang sampah sembarangan
atau juga terkadang pura pura lupa meninggalkan sampah atau botol air minum lalu ketika pindah dia lupa memindahkan sampahnya ke tong sampah.

Apalagi yah yang harus dihindari ketika berada di bandara teman?

0 komentar:

Posting Komentar

 
Wisata © 2011 | Designed by Interline Cruises, in collaboration with Interline Discounts, Travel Tips and Movie Tickets